Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mengenal Program Guru Pembelajar

Rikaariyani.com, Jambi- Pengertian Guru Pembelajar- Guru adalah role model bagi peserta didiknya, baik dari segi sikap, perkataan, maupun perbuatannya. Oleh karena itu, guru harus memiliki wawasan yang luas karena apapun yang diucapkannya akan dianggap benar oleh peserta didik. selain itu, peran sebagai pendidik akan lebih mudah dijalankan jika guru memiliki ilmu pengetahuan yang mumpuni serta menguasai teknologi.

Sebagai ujung tombak pendidikan, guru harus senantiasa mengembangkan dirinya dengan belajar dan terus belajar. Guru dituntut untuk memenuhi beberapa standar yang ditentukan oleh pemerintah. Guru tidak hanya sekedar mengajar, namun juga sebagai organisator, motivator, supervisor, dan juga evaluator.

Salah satu bentuk dukungan pemerintah terhadap guru untuk terus belajar adalah program guru pembelajar. Guru pembelajar merupakan program yang dikembangkan oleh Kemdikbud pada tahun 2015 untuk meningkatkan kompetensi guru melalui pelatihan, baik secara tatap muka maupun online. 

 


Pengertian Guru Pembelajar

Guru pembelajar adalah guru yang mengembangkan dirinya dengan terus belajar setiap saat. Guru pembelajar juga dapat diartikan sebagai guru yang tidak pernah berhenti untuk belajar.

Di dalam petunjuk teknis moda dari jaringan Kemdikbud (2016) dijelaskan bahwa guru pembelajar adalah program yang difasilitasi oleh kementerian pendidikan dan kebudayaan untuk mengembangkan diri guru. Menurut Anies Baswedan, guru pembelajar adalah guru ideal yang terus mengembangkan atau mengupgrade dirinya melalui kegiatan belajar.

Program guru pembelajar berada di bawah naungan kementerian Pendidikan dan kebudayaan yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi pedagogic dan professional guru secara berkesinambungan. Program ini mengarahkan guru agar mampu menjadi guru pembelajar yang terus meningkatkan kompetensinya sehingga dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya.

Program guru pembelajar diawali dengan pelaksanaan uji kompetensi guru untuk mengetahui kompetensi guru pada saat itu. Hasil uji kompetensi tersebut digunakan sebagai dasar untuk menentukan bidang mana yang perlu ditingkatkan.Guru yang sudah mencapai standar minimal diarahkan pada peningkatan keprofesian. 

Baca juga:

Dalam pelaksanaannya, guru pembelajar dikembangkan dalam 3 model, yakni daring, tatap muka, dan kombinasi antara daring dan tatap muka atau yang dikenal dengan blended learning.

1. Daring

melalui model daring, guru tidak perlu meninggalkan kewajibannya dalam mendidik siswa, karena guru dapat mengikuti program ini melalui video konferensi, telepon, dan live chat. Pembelajaran juga bisa dilakukan dengan menonton video rekaman yang sudah disediakan.

2.  Tatap Muka

Melalui metode tatap muka, guru dapat berinteraksi langsung dengan mentor yang meliputi pemberian materi, tanya jawab, diskusi, latihan, praktik, dan penilaian. 

3. Kombinasi

Model kombinasi yakni guru melakukan kegiatan secara mandiri dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dan tatap muka langsung. 

Demikian pembahasan mengenai pengertian guru pembelajar, semoga bermanfaat dan terimakasih telah berkunjung ke blog Rikaariyani.com.

Baca juga artikel lainnya:


Post a Comment for "Mengenal Program Guru Pembelajar "