Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian Dan Tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia

Pengertian dan Tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia- Manajemen adalah ilmu dan seni mengatur proses pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber-sumber lainnya secara efektif dan efisisen untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Sedangkan manajemen sumber daya manusia merupakan suatu bidang manajemen khusus mempelajari hubungan dan peranan manusia dalam sekolah atau perusahaan. Manajemen sumber daya manusia sangat penting bagi perusahaan atau sekolah dalam usaha untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. 

 

Manajemen Sumber Daya Manusia (Pengertian, Tujuan, dan Fungsi)

 

Pengertian

Manajemen sumber daya manusia adalah suatu ilmu atau cara bagaimana mengatur hubungan dan peranan sumber daya (tenaga kerja) yang dimiliki oleh individu secara efektif dan efisien serta dapat digunakan secara maksimal sehingga tercapai tujuan sekolah, guru dan masyarakat. 

Manajemen sumber daya manusia (MSDM), merupakan pengakuan tentang pentingnya tenaga kerja organisasi sebagai sumber daya manusia yang sangat penting dalam memberi kontribusi bagi tujuan-tujuan organisasi, dan menggunakan beberapa fungsi dan kegiatan untuk memastikan bahwa SDM tersebut digunakan secara efektif dan adil bagi kepentingan individu, organisasi, dan masyarakat.

Manajemen SDM disebut juga manajemen personalia. Secara substansial adalah suatu pengakuan terhadap pentingnya unsur manusia sebagai sumber daya yang cukup potensi dan sangat menentukan dalam suatu organisasi yang perlu terus di pertimbangkan, sehingga mampu memberikan kontribusi yang maksimal bagi organisasi maupun bagi pengembangan dirinya.

Manajemen sumber daya manusia merupakan salah satu bidang dari manajemen umum yang meliputi segi-segi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengendalian. Sumber daya manusia dianggap semakin penting karena dalam pencapaian tujuan organisasi, maka berbagai pengalaman dan hasil penelitian dalam bidang sumber daya manusia dikumpulkan secara sistematis dengan apa yang disebut dengan manajemen sumber daya manusia.

Menurut Smart dan Huber, manajemen sumber daya manuisa merupakan pengakuan tentang pentingnya tenaga kerja organisasi sebagai sumber daya manusia yang sangat penting dalam memberi kontribusi bagi tujuan-tujuan organisasi, dan penggunaan beberapa fungsi dan kegiatan demi memastikan bahwa sumber daya manusia tersebut digunakan secara efektif dan adil bagi kepentingan individu, organsasi dan masyarakat. 

Baca juga: Konsep dasar manajemen pemasaran

Tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia

Tujuan umum manajemen sumber daya manusia adalah untuk mengoptimalkan kinerja semua pekerja dalam sebuah organisasi. Setiap organisasi menetapkan tujuan-tujuan tertentu yang ingin mereka capai dalam mengatur sumber dayanya termasuk sumber daya manusia. 

Tujuan manajemen sumber daya manusia secara tepat sangatlah sulit untuk dirumuskan karena sifatnya bervariasi dan tergantung pada penahapan perkembangan yang terjadi pada masing-masing organisasi.

Secara khusus tujuan manajemen sumber daya manusia adalah sebagai berikut:

1) Tujuan sosial

Tujuan sosial manajemen sumber daya manusia adalah agar organisasi atau sekolah bertanggung jawab secara sosial dan etis terhadap kebutuhan dan tantangan sekolah dengan meminimalkan dampak negatifnya. Kegagalan dalam sebuah organisasi dalam menggunakan sumber dayanya bagi keuntungan sekolah dapat menyebabkan hambatanhambatan.

2) Tujuan Organisional

Tujuan organisasional yaitu diperuntukkan dapat mengenali keberadaan manajemen sumber daya manusia (MSDM) dalam memberikan kontribusi pada pencapaian efektivitas organisasi. Tujuan organisasional adalah sasaran formal yang di buat untuk membantu organisasi mencapai tujuan.

3) Tujuan Fungsional

Tujuan fungsional adalah tujuan untuk mempertahankan kontribusi dapertemen sumber daya manusia pada tingakt yang sesuai dengan kebutuhan organisasi. Sumber daya manusia menjadi tidak maksimal jika manajemen sumber daya manusia memiliki kriteria yang lebih rendah dari tingkat kebutuhan organisasi.

Tujuan fungsional manajemen sumber daya manusia adalah menjaga agar guru tidak terlambat di kelas dan guru dapat membuat persiapan secara baik. Dengan kata lain, tujuan fungsional adalah memelihara dan memfasilitasi agar guru dapat menjalankan tugasnya secara optimal sesuai tugas dan fungsinya.

4) Tujuan Individual

Tujuan individual adalah tujuan pribadi dari tiap anggota organisasi atau sekolah yang hendak mencapai melalui aktivitasnya dalam organisasi. Tujuan individual ini berentang dari yang sangat teknis sampai dengan yang aspirasi, dan dari tujuan jangka pendek sampai dengan jangka panjang. Tujuan jangka pendek individu umumnya untuk mencapai pemenuhan kebutuhan dasar seperti belajar mengajar di saat sekarang saja. Sedangkan kebutuhan jangka panjang merupakan kebutuhan untuk mencapai tujuan yang telah di rencanakan sebelumnya.

Berdasarkan beberapa uraian tersebut dapat diketahui bahwa tujuan manajemen sumber daya manusia adalah pencapaian kinerja pendidik dan tenaga kependidikan, menciptakan kondisi kerja yang harmonis tanpa mengorbankan unsur-unsur manusia yang terlibat dalam kegiatan pendidikan. Manajemen sumber daya manusia dilakukan agar tenaga pendidik dan kependidikan dapat melaksanakan tugasnya dengan baik sehingga dapat mencapai tujuan individu, tujuan fungsional, tujuan organisasi, dan tujuan masyarakat.Fungsi Manajemen Sumber Daya Manusia

Fungsi Manajemen Sumber Daya Manusia

Fungsi-fungsi manajemen sumber daya manusia meliputi:

1) Perencanaan (Planning)

Perencanaan (Planning) adalah fungsi yang pertama kali dilakukan dalam manajemen sumber daya manusia, agar dapat menetapkan keperluan tenaga kerja untuk suatu tujuan yang akan di tentukan.

Perencanaan manajemen sumber daya manusia merupakan suatu rencana tenaga kerja yang dikerjakan secara efektif dan efisien dengan kebutuhan sekolah dalam membantu terwujudnya tujuan. Perencanaan dilakukan dengan menetapkan program kepegawaian. Kepegawaian meliputi pengorganisasian, pengarahan, pengendalian, pengadaan, pengembangan, kompensasi, pemeliharaan, kedisiplinan, dan pemberhentian karyawan dan guru.

Adapun dari arti lain perencanaan merupakan aktivitas memilih, menetukan dan menghubungkan fakta-fakta serta membuat asumsi mengenai hal-hal yang akan datang yang di anggap penting untuk mencapai hasil yang diinginkan. Perencanaan juga merupakan upaya memilih tujuan dan cara terbaik untuk mencapai tujuan dari beberapa alternatif untuk kemudian mengambil keputusan yang tepat.

2) Pengorganisasian (Organizing)

Pengorganisasian adalah Langkah kedua dalam manajemen sumber daya manusia, dengan adanya pengorganisasian akan mempermudahakan dalam menetukan orang yang dibutuhkan untuk melaksankan tugas-tugas yang telah di bagikan tersebut, organisasi merupakan alat untuk mencapai tujuan yang telah di tentukan sebelumnya.

Pengorganisasian merupakan suatu kegiatan untuk mengorganisasikan semua karyawan dengan menetapkan pembagian kerja, hubungan kerja, delegasi wewenang, integrasi, dan koordinasi dalam bagian organisasi. Organisasi tersebut merupakan alat untuk mencapai tujuan, dengan organisasi yang baik akan membantu terwujudnya tujuan secara efektif.

3) Pengarahan (Actuating)

Pengarahan adalah langkah yang ke tiga dalam fungsi manajemen sumber daya manusia, pengarahan dilakukan setalah adanya renacana dan organisasi, fungsi ini untuk memberikan petunjuk pegawai agar mau bekerja secara efektif dan efisien dalam membantu tercapainya suatu tujuan organisasi.

Pengarahan merupakan suatu kegiatan mengarahkan semua karyawan, agar mau bekerja sama dan bekerja efektif serta efisien dalam membantu tercapainya tujuan sekolah, karyawan, dan masyarakat. Pengarahan dilakukan pimpinan dengan menugaskan bawahan agar mengerjakan semua tugasnya dengan baik.

4) Pengawasan (Controlling)

Pengawasan adalah fungsi yang ke empat yang harus di lakukan dalam manajemen sumber daya manusia, pengawasan merupakan proses pengamatan atau menilai dari seluruh kegiatan organisasi guna lebih menjamin bahwa semua pekerjaan yang sedang dilakukan sesuai dengan rencana yang telah ditentukan sebelumnya.

Pengawasan adalah suatu kegiatan untuk mengendalikan karyawan agar mentaati peraturan yang ada di sekolah dan bekerja sesuai dengan rencana. Apabila terdapat penyimpangan, maka akan dilakukan tindakan perbaikan dan penyempurnaan rencana. Pengawasan atau pengendalian karyawan meliputi kehadiran, kedisiplinan, perilaku, kerjasama, pelaksanaan pekerjaan, dan menjaga situasi lingkungan pekerjaan dan sekolah.

Berdasarkan beberapa uraian di atas dapat di ketahui bahwa fungsi manajemen sumber daya manusia adalah pencapaian kerja dalam melakukan program yang ada di sekolah agar dapat mencapai tujuan yang di tentukan sebelumnya.

Baca juga: Strategi Pemasaran Jasa Pendidikan

Post a Comment for "Pengertian Dan Tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia "