Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian dan Ruang Lingkup Manajemen Kurikulum

Rikaariyani.com- Pengertian dan Ruang Lingkup Manajemen Kurikulum- Manajemen kurikulum merupakan suatu pengelolaan kurikulum yang komprehensif, sistemik, dan sistematik dalam rangka mewujudkan ketercapaian tujuan kurikulum.

Dalam pelaksanaannya, manajemen kurikulum harus dikembangkan sesuai dengan konteks manajemen berbasis sekolah. 

 

manajemen kurikulum


Pengertian Manajemen Kurikulum

Sebelum membahas lebih detail mengenai manajemen kurikulum, terlebih dahulu penulis kemukakan mengenai pengertian manajemen.

Manajemen adalah kegiatan yang mencakup perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan untuk meraih tujuan yang telah ditetapkan. Menurut Oie Liang Lee, manajemen adalah seni dalam melakukan pengawasan dan pengkoordinasian dalam rangka mencapai tujuan.

Sedangkan menurut George R. Terry, salah seorang ahli manajemen, mengemukakan bahwa manajemen adalah seni dalam menyelesaikan pekerjaan melalui orang lain. Segala sumber yang ada dimenej sedemikian rupa untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Sedangkan kurikulum yaitu mata pelajaran yang diajarkan di sekolah. Secara lebih luas, kurikulum dapat diartikan sebagai pengalaman belajar yang diberikan kepada siswa selama mereka mengikuti proses pendidikan di sekolah.

Menurut Wina Sanjaya (2008: 4), kurikulum adalah sejumlah mata pelajaran yang harus ditempuh oleh siswa. 

Menurut Harold B. Alberty (1965), all the activities that are provided of the students by the school. Kurikulum adalah seluruh kegiatan siswa di bawah tanggung jawab sekolah. 

Dengan demikian dapat dijelaskan bahwa manajemen kurikulum adalah proses pengolahan kurikulum untuk mencapai tujuan pembelajaran secara efektif dan efisien.

Manajemen kurikulum juga dapat diartikan sebagai pemberdayaan manusia, materi, uang, informasi untuk mengantarkan siswa menjadi lebih kompeten.

Menurut Ibrahim Bafadhal, manajemen kurikulum merupakan pengaturan kegiatan belajar baik di dalam kelas maupun di luar kelas secara terstruktur.

Menurut Rohiat (2010), manajemen kurikulum yakni pengorganisasian sumber-sumber yang ada sehingga kegiatan manajemen kurikulum dapat terlaksana dengan baik.

Dari beberapa penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa manajemen kurikulum adalah upaya dalam mengelola perangkat pembelajaran untuk mencapai tujuan Pendidikan. Proses manajemen dalam kurikulum sangatlah penting, hal ini agar pelaksanaan Pendidikan dapat berjalan dengan efektif dan efisien.

Baca juga: Pengertian sistem informasi manajemen


Ruang Lingkup Manajemen Kurikulum

Ruang lingkup manajemen kurikulum meliputi perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian kegiatan kurikulum.

Menurut Muhammad Azhari, ruang lingkup manajemen kurikulum terdiri dari:

  1. Manajemen perencanaan dan pengembangan kurikulum 
  2. Manajemen pelaksanaan kurikulum  
  3. Supervisi pelaksanaan kurikulum  
  4. Penilaian kurikulum  
  5. Perbaikan kurikulum  
  6. Desentralisasi dan sentralisasi pengembangan kurikulum  
  7. Masalah ketenagaan dalam pengembangan kurikulum.

Baca juga: Indikator kepemimpinan kepala sekolah

Prinsip Manajemen Kurikulum

Dalam melaksanakan manajemen kurikulum ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, yakni sebagai berikut:

1. Produktivitas

Aspek yang perlu dipertimbangkan dalam kegiatan kurikulum adalah hasil yang akan diperoleh.

2. Demokratisasi

Pelaksanaan manajemen kurikulum harus berasaskan pada demokrasi yang menempatkan pengelola, pelaksana dan peserta didik pada posisi yang seharusnya.

3. Kooperatif

Untuk memperoleh hasil yang diharapkan dalam kegiatan manajemen kurikulum perlu Kerjasama yang positif dari berbagai pihak.

4. Efektivitas dan efisiensi

Kegiatan manajemen kurikulum harus mempertimbangkan efektivitas dan efisiensi agar tujuan kurikulum.

5. Mengarahkan visi, misi dan tujuan

Proses manajemen kurikulum harus mampu memperkuat dan mengarahkan visi, misi, dan tujuan kurikulum.

Menurut Abdurrahman Al Nawawi, prinsip manajemen kurikulum adalah sebagai berikut:

  1. Hendaknya memperhatikan fitrah manusia
  2. Disusun secara bertahap 
  3. Hendaknya mengacu pada pencapaian tujuan pendidikan
  4. Hendaknya terstruktur dan terorganisir secara integral
  5. Kurikulum hendaknya realistis
  6. Komponen kurikulum hendaknya dapat disesuaikan dengan kondisi lokal
  7. Kurikulum hendaknya efektif untuk mencapai tingkah laku
  8. Kurikulum hendaknya memperhatikan tingkat perkembangan peserta didik
  9. kurikulum hendaknya memperhatikan aspek-aspek tingkah laku.

Baca juga: Faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja
 

Fungsi Manajemen Kurikulum

Adapun fungsi manajemen kurikulum adalah sebagai berikut:

  1. Meningkatkan efesiensi sumber daya kurikulum 
  2. Meningkatkan efektivitas kinerja guru  
  3. Meningkatkan aktivitas siswa dalam mencapai tujuan pembelajaran  
  4. Meningkatkan efektivitas pembelajaran sesuai dengan kebutuhan peserta didik  
  5. Meningkatkan efisiensi proses belajar mengajar  
  6. Meningkatkan partisipasi masyarakat untuk mengembangkan kurikulum.

Demikian pembahasan mengenai prinsip dan fungsi manajemen kurikulum, semoga bermanfaat.

Baca juga: Manajemen Peserta didik di kelas

Post a Comment for "Pengertian dan Ruang Lingkup Manajemen Kurikulum"