Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Gaya Kepemimpinan

Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Gaya Kepemimpinan- Setiap pemimpin memiliki gaya kepemimpinan yang berbeda antara satu dan lainnya. Gaya kepemimpinan yaitu ciri khas seorang pemimpin dalam mempengaruhi bawahannya. Gaya kepemimpinan juga dapat diartikan sebagai perilaku yang diterapkan oleh seorang pemimpin. 

Lalu apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi gaya kepemimpinan? Simak penjelasannya di dalam artikel berikut ini:

 


Pengertian Gaya Kepemimpinan

Gaya kepemimpinan merupakan suatu cara yang digunakan oleh seorang pemimpin untuk mempengaruhi bawahannya untuk mencapai tujuan organisasi.

Menurut Rivai (2014), gaya kepemimpinan adalah sekumpulan cara yang digunakan pimpinan untuk mempengaruhi bawahan agar sasaran organisasi dapat tercapai. 

Menurut Hasibuan (2011), gaya kepemimpinan adalah cara seorang pemimpin mempengaruhi bawahannya agar mereka mau bekerja sama dan bekerja secara produktif untuk mencapai tujuan organisasi.

Mulyadi (2015), mengungkapkan bahwa gaya Kepemimpinan adalah suatu cara yang dimiliki seorang pimpinan yang menunjukkan suatu sikap yang menjadi ciri khas tertentu untuk mempengaruhi pegawainya dalam mencapai tujuan organisasi.

Sedangkan menurut Thoha (dalam Teguh Sriwidadi dan Oey Charlie, 2011), gaya kepemimpinan adalah cara yang digunakan oleh seorang pemimpin dalam mempengaruhi bawahannya agar mau melaksanakan tugas dan kewajibannya sesuai dengan yang diharapkan agar tercapai tujuan yang telah ditentukan sebelumnya. 

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Gaya Kepemimpinan

Menurut H. Joseph Reitz dalam Indah Dwi Rahayu (2017:2), ada beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi gaya kepemimpinan, yaitu:

  1. Kepribadian (personality), hal ini mencakup nilai-nilai, latar belakang dan pengalamannya yang dimilikinya. 
  2. Harapan dan perilaku atasan 
  3. Karakteristik, harapan dan perilaku bawahan 
  4. Kebutuhan tugas, setiap tugas bawahan juga akan mempengaruhi gaya pemimpin. 
  5. Iklim dan kebijakan organisasi 
  6. Harapan dan perilaku rekan 
Sedangkan Luthans (2009), mengemukakan bahwa ada empat faktor yang mempengaruhi gaya kepemimpinan, yaitu: 1) Karisma, 2) Inspirasi, 3)Intelegensi, 4) Memerhatikan staf secara individu.

Demikian pembahasan mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi gaya kepemimpinan, semoga bermanfaat dan terimakasih telah berkunjung di blog rikaariyani.com

Baca juga artikel lainnya:

  1. Pengertian kepemimpinan 
  2. Gaya kepemimpinan partisipatif 
  3. Karakteristik kepemimpinan transformasional 

Post a Comment for "Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Gaya Kepemimpinan"