Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Perbedaan Membaca Intensif Dan Ekstensif

Rikaariyani.com- Perbedaan Membaca Intensif Dan Ekstensif-Membaca adalah salah satu aktifitas penting untuk menambah wawasan dan keilmuan. Tanpa aktivitas membaca, seseorang akan sulit mendapatkan informasi. 

Aktifitas membaca dapat dilakukan secara intensif dan juga ekstensif. Masing-masing cara membaca ini memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Untuk itu, di dalam tulisan kali ini, penulis akan bahas apa perbedaan membaca intensif dan ekstensif. Simak penjelasannya berikut ini:

Perbedaan Membaca Intensif Dan Ekstensif

Perbedaan Membaca Intensif Dan Ekstensif


Pengertian Membaca Intensif

Membaca intensif adalah Teknik membaca dengan penuh seksama, teliti, dan cermat sehingga dapat memahami teks dengan tepat.

Pengertian lainnya adalah membaca secara detail dan memahami dengan baik ide dan gagasan yang ada dalam sebuah tulisan.

Membaca intensif memiliki tujuan untuk mendapatkan informasi secara lengkap dan dapat dijadikan sebagai bahan diskusi. Sedangkan manfaat membaca intensif adalah sebagai berikut:

  • Dapat menguasai isi bacaan dengan mantap 
  • Dapat mengetahui apa latar belakang penulis dalam menulis teks tersebut. 
  • Pembaca dapat mengingat lebih lama apa informasi yang didapatkannya dalam bacaan tesebut

Membaca intensif dapat dilakukan dengan cara:

  1. Membaca secara berurutan, dari awal hingga akhir 
  2. Menemukan pokok bahasan pada masing-masing paragraph
  3. Memahami pokok pembahasan dengan baik


Pengertian Membaca Ekstensif

Membaca ekstensif adalah kegiatan membaca dalam hati dan dengan waktu yang terbatas. Membaca ekstensif dikenal juga dengan membaca sekilas. Membaca ekstensif dapat dilakukan dengan cara melihat poin-poin yang ada dalam teks tersebut.

Menurut Tarigan (2008), membaca ekstensif adalah membaca dalam waktu yang sesingkat mungkin dengan bahan sebanyak mungkin.

Menurut Soedarso (2004), membaca ekstensif adalah kemampuan membaca secara cepat, namun kecepatan tersebut harus fleksibel, disesuaikan dengan apa tujuan kita membaca.

Membaca ekstensif memiliki beberapa tujuan, diantaranya adalah:

  1. Mengetahui isi buku secara umum dalam waktu yang singkat. 
  2. Mendapatkan rujukan yang dibutuhkan. 
  3. Mengetahui isi buku secara umum

Adapun cara membaca ekstensif adalah sebagai berikut:

  1. Membaca sekilas atau disebut juga dengan skimming yakni membaca dengan cara melihat poin penting yang ada dalam teks. 
  2. Membaca secara dangkal, yaitu mengetahui informasi secara dangkal atau yang bersifat umum.


Perbedaan Pembaca Intensif Dan Ekstensif

  1. Membaca intensif yaitu membaca secara keseluruhan, sedangkan membaca ekstensif hanya sekilas saja atau hanya melihat point-ponit penting. 

  2. Membaca intensif dapat dilakukan saat memiliki banyak waktu luang, sedang membaca ekstensif digunakan saat kamu memiliki waktu yang terbatas. 

  3. Membaca intensif memiliki tujuan untuk memahami semua hal yang ada dalam bacaan, sedangkan membaca ekstensif tertuju pada bagian penting dari isi bacaan.

Demikianlah penjelasan singkat mengenai perbedaan membaca intensif dan membaca ekstensif, semoga bermanfaat.

 
Baca juga: minat baca mahasiswa

Post a Comment for "Perbedaan Membaca Intensif Dan Ekstensif"