Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Keutamaan Melaksanakan Shalat Dhuha Secara Rutin

Keutamaan Melaksanakan Shalat Dhuha Secara Rutin- Shalat dhuha adalah shalat sunnah yang dikerjakan pada pagi hari, dimulai ketika matahari mulai naik sampai sebelum masuknya waktu zhuhur. Namun lebih baik dikerjakan pada saat matahari telah terik. Shalat memiliki banyak keutamaan yang sayang untuk dilewatkan. Apa saja keutamaan melaksanakan shalat dhuha? Simak penjelasannya berikut ini:

 



Pengertian Shalat Dhuha

Shalat dhuha yaitu shalat sunnah yang dilaksanakan ketika naiknya matahari hingga sebelum matahari tergelincir. Shalat dhuha juga dapat diartikan sebagai shalat sunnah yang dikerjakan pada pagi hari pada saat matahari sedang merangkak naik dan berakhir pada saat tergelincirnya matahari di waktu zhuhur.

Shalat dhuha hukumnya adalah sunnah muakkad atau sangat dianjurkan, sebab Rasulullah senantiasa mengerjakannya dan berpesan kepada para sahabatnya untuk mengerjakan shalat dhuha. 

Jumlah minimal rakaat shalat dhuha adalah 2 rakaat, boleh empat rakaat, 8 rakaat, dan 12 rakaat. Setiap dua rakaat ditutup dengan salam.

Keutamaan Shalat Dhuha

Shalat dhuha memiliki beberapa keutamaan, diantaranya adalah:

1.  Melancarkan Rezeki

Shalat dhuha merupakan salah satu amalan sunnah yang sangat ampuh untuk melancarkan rezeki seseorang. Siapa saja yang mengerjakannya maka kebutuhannya akan tercukupi.

Hal ini sesuai dengan sabda Rasulullah SAW dalam sebuah hadist yang artinya:

“Allah ‘Azza wa Jalla berfirman: “Wahai Anak Adam, jangan sekali-kali kamu malas mengerjakan empat rakaat pada awal siang (sholat dhuha), nanti akan Aku cukupi kebutuhanmu pada akhirnya (sore hari).” (HR Daud, Ahmad, Tirmidz).

2. Mendapatkan pahala sedekah

Shalat dhuha merupakan bentuk dari sedekah diri. Bagi seseorang yang mengerjakannya akan mendapatkan pahala seperti ia bersedekah karena amalan shalat dhuha memiliki nilai yang sama layaknya bersedekah. Terutama jika dilakukan dengan ikhlas.

Hal ini sesuai dengan apa yang diriwayatkan oleh Muslim bahwa: 

Pada pagi hari diharuskan bagi seluruh persendian di antara kalian untuk bersedekah. Setiap bacaan tasbih (Subhanallah) bisa sebagai sedekah, setiap bacaan tahmid (Alhamdulillah) bisa sebagai sedekah, setiap bacaan tahlil (Laa ilaha illallah) bisa sebagai sedekah , dan setiap bacaan takbir (Allahu akbar) juga bisa sebagai sedekah. Begitu pula amar ma’ruf (mengajak kepada ketaatan) dan nahi munkar (melarang dari kemungkaran) adalah sedekah. Ini semua bisa dicukupi (diganti) dengan melaksanakan salat Dhuha sebanyak 2 raka’at” (HR. Muslim).

3. Dipermudah Segala Urusan

Melaksanakan Shalat dhuha secara rutin dapat mempermudah segala urusan. Untuk itu, jika ingin urusan dunia dipermudah dan rezeki menjadi lancar, maka kerjakanlah shalat dhuha.

3. Menggugurkan Dosa

Rasulullah SAW pernah bersabda, bahwa siapa saja yang menunaikan shalat dhuha setiap hari, maka dosa-dosanya akan diampuni meskipun sebanyak buih di lautan.

Hal ini sesuai dengan pernyataan Rasul dalam hadits yang diriwayatkan oleh Tirmidzi berikut:

“Barangsiapa yang menjaga shalat Dhuha, maka dosa-dosanya diampuni walaupun dosanya itu sebanyak buih dilautan.” (HR. Tirmidzi).

4. Memperoleh pahala seperti pahala haji dan umrah

Keutamaan shalat dhuha selanjutnya adalah memperoleh pahala seperti pahala melaksanakan haji dan umrah. 

Rasulullah bersabda:

Barangsiapa yang mengerjakan shalat fajar (shubuh) berjamaah, kemudian ia (setelah usai) duduk mengingat Allah hingga terbit matahari, lalu ia shalat dua rakaat (Dhuha), ia mendapatkan pahala seperti pahala haji dan umrah; sempurna, sempurna, sempurna.” (HR. Tirmidzi, No 586).

5. Terhindar dari keburukan

Barangsiapa yang sholat dhuha dua rakaat, maka tidak ditulis sebagai orang yang lalai. Barangsiapa yang mengerjakan sebanyak empat rakaat, maka ditulis sebagai orang yang ahli ibadah. Barangsiapa yang mengerjakan sebanyak enam rakaat, maka diselamatkan di hari itu. Barang siapa yang mengerjakan sebanyak delapan rakaat, maka Allah tulis sebagai orang yang taat. Dan barangsiapa yang mengerjakan sebanyak dua belas rakaat, Allah akan membangun surga untuknya.

Post a Comment for "Keutamaan Melaksanakan Shalat Dhuha Secara Rutin"